5 Tips Dekorasi Rumah Bagi Mereka yang Mencintai Tanaman

Jika Anda suka dekorasi dengan tanaman tetapi tidak tahu cara menampilkannya di interior rumah Anda, berikut adalah beberapa tips untuk memulai:

1. Sebarkan

Tips pertama dan terpenting bagi siapa pun yang ingin menghias tanaman adalah menyebarkannya ke seluruh ruangan. Anda dapat memiliki kluster di satu sudut, tetapi Anda harus mengimbanginya secara visual dengan kluster lain di sudut ruangan yang berlawanan. Dengan cara ini, Anda dapat menyebarkan kesegaran hijau rimbun di seluruh ruang, bukan hanya satu sudut yang terisolasi.

2. Di Rak Anda

Salah satu cara paling baik agar Anda dapat menampilkan tanaman di interior rumah Anda adalah dengan menatanya di rak dengan aksesori dan pernak-pernik lainnya. Anda dapat mencampur tanaman dengan bingkai foto berwarna-warni, kerang laut, buku, keranjang, dan banyak lagi. Rak dinding dalam gambar adalah contoh yang sangat baik tentang bagaimana melakukan teknik campuran dan serasi.

3. Anda Harus Memiliki Jendela

Tanaman membutuhkan sinar untuk dapat bertahan hidup, jadi hindari meletakkannya di ruang yang gelap dan suram. Sebagai gantinya, Anda harus meletakkannnya di ruang yang terang dan cerah. Sebuah jendela besar adalah syarat untuk interior yang ideal. Sesungguhnya tanaman juga dapat melakukan fotosintesis dengan cahaya lampu, namun hasilnya tidak semaksimal dengan sinar matahari.

4. Mencampur dengan Dekorasi Bunga

Meskipun tanaman indoor berdaun hijau semuanya cantik, namun alangkah lebih baik untuk menambahkan beberapa bunga. Anda dapat menempatkan bunga pada meja atau rak Anda. Warna bunga dapat melengkapi warna hijau tanaman dengan sangat baik sambil tetap mempertahankan aura alami.

5. Rak Tangga untuk Tanaman

Tips yang bagus untuk semua pecinta tanaman indoor adalah mengatur pot favorit Anda dengan cara apa pun yang Anda inginkan di rak bergaya tangga tinggi. Ini adalah cara sempurna untuk mengatur tanaman favorit Anda dengan cara yang inovatif. Plus, ini membuat Anda dapat memindahkannya dengan mudah ke area yang lain.

Similar Posts